Kamis, 28 Mei 2020 13:42

KARYA INOVASI: POLNES Sukses Terapkan Penghematan Listrik Secara Signifikan dengan SMART ENERGY METER Featured

Written by
Rate this item
(1 Vote)

Permasalahannya, hingga kini di tiap gedung di Politeknik belum tersedia alat ukur energi. Satu-satunya alat ukur energi listrik berupa kwh meter yang terpasang pada gardu listrik utama. Maka pemasangan alat ukur listrik di tiap gedung perlu dilakukan terlebih dahulu. Kemudian, jika dipasang alat ukur manual, pembacaan energi listrik di tiap gedng akan membutuhkan waktu mengingat jumlah bangunan dan gedung yang cukup banyak. Sebaliknya jika dipasang alat ukur energi listrik cerdas yang dapat diperoleh di pasaran, harganya sangat mahal. Sementara, spesifikasi peralatannyapun belum tentu sesuai dengan kebutuhan karena umumnya diperlukan kemampuan ukur arus yang cukup besar. Selain itu, peralatan-peralatan semacam itu umumnya kurang customable.
Politeknik Negeri Samarinda yang memiliki Jurusan Teknik Elektro memutuskan untuk cenderung melakukan inovasi dengan cara merancang bangun sendiri sistem yang sesuai dengan kebutuhan. Sistem ini bernama Smart Energy Reader, yang mempunyai kemampuan untuk membaca parameter-parameter listrik seperti tegangan, arus, frekuensi, daya semu (dalam satuan Volt Ampere), daya nyata (dalam satuan Watt), dan energi listrik (dalam satuan kilo Watt hour) secara akurat dan realtime.
Sistem ini terdiri dari sejumlah sensor node, gateway (sink), dan server. Komunikasi antara sensor node dengan gateway menggunakan teknologi radio bernama long range atau dikenal sebagai LoRa. Sementara komunikasi antara gateway dengan server menggunakan jaringan internet. Sensor node yang akan dipasang pada panel utama gedung, terdiri dari sensor, mikrokontroler, dan transceiver LoRa (Long Range). Data yang dibaca oleh sensor akan diproses oleh mikrokontroler dan selanjutnya dikirim ke gateway/sink melalui transmitter LoRa
.

 

Saat data ditangkap oleh receiver LoRa pada unit gateway, data akan diteruskan ke server melalui jaringan internet. Data yang diterima oleh server selanjutnya di proses menjadi informasi, dan bisa dibaca oleh pihak-pihak yang mendapat otoritas.
Proses rancang bangun sensor node yang dilakukan oleh seorang mahasiswa semester akhir Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Samarinda pada Program S1- Terapan sebagai skripsinya, kini telah menghasilkan sebuah prototipe. Hasil pengujian menunjukkan bahwa prototipe ini cukup layak untuk diterapkan sebagai sistem monitoring energi listrik di Politeknik Negeri Samarinda. Sehingga, sambil menyelesaikan tulisannya, mahasiswa yang bersangkutan akan memperbanyak unit dan menginstalasinya di beberapa gedung dengan bimbingan beberapa staf pengajar dan bantuan mahasiswa lain.
Adapun unit gateway dan server telah dibangun sebekumnya dan sedang dikembangkan oleh beberapa staf pengajar di Jurusan Teknik Elektro sebagai bagian dari penelitian berkelanjutan tentang aplikasi IoT dan wireless sensor network (WSN) pada kehidupan.

Read 2158 times Last modified on Kamis, 28 Mei 2020 15:14

Media

Login to post comments

Kalender Akademik TA 2024-2025

Pengunjung Aktif

Kami memiliki 4997 guests dan tidak ada anggota yang online

055295631
Hari ini
Kemaren
Minggu ini
Minggu kemaren
Bulan ini
Bulan kemaren
reset tgl. 21-01-2019
25443
72632
275417
54618756
959508
1973029
55295631

IP Anda: 3.15.239.50
2024-11-22 04:11
Copyright © 1986 - 2020 | POLNES Official website: www.polnes.ac.id Email: polnes@polnes.ac.id atau humas@polnes.ac.id 
Dikelola Oleh: UPT. TIK Created by: NS

Search