Acara CIVIL EXPO 2014 dilaksanakan oleh HIMA ITS, menampilkan inovasi baru dalam kompetisi beton yang selama ini hanya dilakukan dalam bidang material saja, namun kali ini berbeda yaitu selain pengujian tekan material beton, juga akan dilakukan pengujian struktur balok beton bertulang yang dibebani agar mengalami kegagalan lentur saja atau biasa disebut kegagalan lentur murni.
Selasa, 6 Mei 2014, terselenggara kuliah tamu di Jurusan Desain Politeknik Negeri Samarinda bertema “Merintis Wirausaha di Bidang Arsitektur” dengan pembicara Christina Handayani, seorang arsitek dari PT. Signa Griyatama Samarinda. Acara yang bertempat di top floor Gedung Rektorat Polnes ini dibuka oleh Ketua Jurusan Desain Polnes, Dwi Cahyadi, S.T., M.T.
Sebagai salah satu rangkaian dari Program Kewirausahaan Mahasiswa, Wakil Direktur Bidang Kemahasiswaan Erlyn Nurba, SE.,MM. mengadakan Pelatihan Kewirausahaan bagi para Mahasiswa semester IV. Pelatihan ini betujuan untuk membekali para peserta dengan kemampuan bisnis seperti:perencanaan dan strategi bisnis, kemampuan melihat peluang bisnis, serta aplikasinya.
Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Samarinda (POLNES) kembali akan menggelar event Seniora. Even ini sudah di gelar setiap tahunnya dan di tahun 2014 ini akan menjadi pergelaran tahun ke 5 di jurusan akuntansi. Pendaftaran dibuka tanggal 05 - 11 Mei 2014 "Olahraga”, dan Tanggal 24 April - 23 Mei 2014 “Seni”...
Untuk meningkatkan profesionalisme kerja bagi aparatur pemerintahan yang berada di garda terdepan. Direktur Politeknik Negeri Samarinda Ir. H. Ibayasid, M.Sc membuka secara resmi Bimtek (Bimbingan Teknis) Akuntabilitas Tata Kelola Pemerintahan Desa yang Profesional dalam Menyongsong Implementasi UU Desa nomor 6 tahun 2014.
Kami memiliki 2416 guests dan tidak ada anggota yang online