Peserta yang mengikuti kunjungan ini berasal dari berbagai daerah meliputi: aceh, Padang, Jogja, Bojonegoro, Makassar dan daerah-daerah lain sehingga berjumlah 12 orang. sebelumnya para peserta ini telah lulus seleksi secara nasional dari Program Pendidikan Calon Pendidik Akademi Komunitas (PP-CPAK) dalam Pendidikan Diluar Domisili (PDD) yang diselenggarakan oleh Ditjen Pendidikan Tinggi (Dikti).
"saya seneng banget bisa lolos seleksi PP-CPAK ini dan saat ini kita lagi kunjungan industri di PT. Badak di Bontang." saat media ini mewawancarai Istiqomah, Salah satu Peserta Kunjungan Industri ini.
Sambutan hangat dari PT. Badak sangat luar biasa saat rombongan mulai memasuki areal Industri, terbukti dari mulai memasuki portal utama, rombongan yang terdiri dari 2 kendaraan minibus langsung dikawal menuju tempat penyambutan.
"Terimakasih, Pada pagi ini kita menerima kunjungan dari temen-temen akademi komunitas yang merupakan Calon Pendidik di jurusan kimia. Kami sangat senang mereka hadir disini, karena mereka bisa melihat langsung kira-kira dunia kerja itu seperti apa." Bambang Budi Raharjo, Perwakilan PT. Badak NGL Bontang.