Sabtu, 08 Jun 2024 14:29

SEMINAR NASIONAL HATTI KOMDA KALTIM TAHUN 2024 Featured

Written by
Rate this item
(1 Vote)

SEMINAR NASIONAL HATTI  KOMDA KALTIM TAHUN 2024 > > 

KETUA PELAKSANA: Ir. Tommy E. Sutarto, ST., M.Sc., Ph.D.

Ilmu geoteknik terus berkembang dengan adanya teknologi baru, metode analisis yang lebih canggih, dan temuan penelitian terbaru. Seminar ini menjadi sarana untuk memperbarui pengetahuan dan menyebarluaskan inovasi di bidang ini. Indonesia menghadapi berbagai tantangan geoteknik, seperti kondisi tanah yang bervariasi, risiko gempa bumi, tanah longsor, dan penurunan tanah di daerah perkotaan. Seminar ini berfungsi sebagai platform untuk membahas solusi terhadap tantangan-tantangan tersebut.

 

Tujuan yang ingin dicapai melalui Seminar Nasional Hatti Komda Kaltim 2024 dan Kunjungan ke Proyek Terowongan Samarinda adalah mewadahi praktisi, akademisi, mahasiswa dan peneliti untuk berdiskusi dan berbagi pengetahuan berkaitan dengan Geoteknik untuk infrastruktur urban di Indonesia khususnya di Kalimantan Timur.

Kualitas infrastruktur sangat dipengaruhi oleh studi dan aplikasi geoteknik yang tepat. Seminar ini membantu memastikan bahwa praktik terbaik diterapkan dalam pembangunan infrastruktur, meningkatkan keselamatan dan keberlanjutan proyek. Seminar ini memfasilitasi pertukaran ide dan pengalaman antara akademisi, praktisi, insinyur, dan pihak industri, yang dapat mengarah pada kolaborasi yang bermanfaat dan pengembangan jaringan profesional. 

Dengan latar belakang tersebut, Seminar Nasional Hatti Komda Kaltim 2024 dan Kunjungan ke Proyek Terowongan Samarinda ini menjadi acara penting yang tidak hanya berfungsi sebagai tempat berbagi ilmu dan teknologi terbaru, tetapi juga sebagai forum untuk membahas solusi praktis terhadap berbagai tantangan yang dihadapi di bidang geoteknik di Indonesia khususnya di Kalimantan Timur.

Sasaran kegiatan dalam Seminar Nasional Hatti Komda Kaltim 2024 dan Kunjungan ke Proyek Terowongan Samarinda yaitu:

Memfasilitasi interaksi antara profesional di bidang geoteknik, termasuk akademisi, insinyur, konsultan, dan pelaku industri;
Membangun jaringan profesional yang dapat mendukung kolaborasi penelitian dan proyek-proyek geoteknik di masa depan.
Mendukung pengembangan profesional berkelanjutan bagi insinyur dan praktisi geoteknik;
Memperkenalkan teknologi dan metode terbaru yang dapat diaplikasikan dalam bidang geoteknik, seperti software analisis geoteknik, alat uji tanah terbaru, dan teknik konstruksi inovatif.
NARASUMBER SEMINAR NASIONAL HATTI KOMDA KALTIM TAHUN 2024
 
⁠Narsum 1:  Prof. Ir. Widjojo A. Prakoso, M.Sc., Ph.D. (Ketua Umum HATTI)
Narsum 2: Ir. Andi KS. Kartawiria, ST. MT. (Sekretaris Jenderal HATTI/Praktisi)
Narsum 3: Dr. Aksan Kawanda, ST., MT. (Ketua 3 Bid. Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan)
Narsum 4: Ir. Tommy E. Sutarto, ST., M.Sc., Ph.D. (Dosen Politeknik Negeri Samarinda)
 
KEGIATAN 1 : SEMINAR NASIONAL DAN SUSUR SUNGAI MAHAKAM
Waktu pelaksanaan Seminar Nasional dan susur sungai Mahakam ini adalah:
Hari / Tanggal : Rabu / 12 Juni 2024
Pukul : 08.00 Wita - 20.00 Wita
Tempat Seminar : 1. Lecture Theater Jurusan Teknik Sipil, Politeknik Negeri Samarinda
      2. Dermaga Kapal Bentong Samarinda
KEGIATAN 2 : FIELD TRIP KE PROYEK TEROWONGAN SAMARINDA 
Waktu pelaksanaan Field Trip ke Proyek Terowongan Samarinda 
Hari / Tanggal : Kamis / 13 Juni 2024
Pukul : 08.30 Wita – 13.00 Wita
 WhatsApp Image 2024 06 08 at 13.12.48
Read 240 times Last modified on Kamis, 13 Jun 2024 09:29
Login to post comments

Kalender Akademik TA 2023-2024

Pengunjung Aktif

Kami memiliki 2313 guests dan tidak ada anggota yang online

046329267
Hari ini
Kemaren
Minggu ini
Minggu kemaren
Bulan ini
Bulan kemaren
reset tgl. 21-01-2019
8894
58271
8894
45900690
1214993
1471935
46329267

IP Anda: 18.222.107.104
2024-06-24 03:52
Copyright © 1986 - 2020 | POLNES Official website: www.polnes.ac.id Email: polnes@polnes.ac.id atau humas@polnes.ac.id 
Dikelola Oleh: UPT. TIK Created by: NS

Search

https://henrygrimes.com https://monkproject.org